Error Redirect Loop adalah salah satu masalah yang mungkin akan kamu hadapi sebagai pemilik website WordPress. Tapi tenang, ada cara mengatasi error “Err Too Many Redirects” di WordPress dengan mudah.
Jika kamu sudah sering memakai WordPress, kamu mungkin akan beberapa kali menemukan error seperti Error 500 Internal Server Error atau Error 400 Not Found. Bagaimanapun WordPress bukanlah sistem yang sempurna, jadi wajar saja jika masih ada banyak kekurangan di CMS tersebut.
Nah, salah satu error lain yang mungkin pernah kamu alami adalah error Redirect Loop. Hal ini biasanya dibarengi dengan pesan error ‘err_too_many_redirects’ jika kamu memakai Chrome.
Sebenarnya apa sih error ini? Lalu bagaimana cara mengatasinya yah?
Daftar Isi
Apa Itu Error “ERR_TOO_MANY_REDIRECTS” di WordPress?
Error redirect loops terjadi jika terlalu banyak pengalihan link saat kita mengakses sebuah website WordPress. Pengalihan terjadi di antara dua link secara bolak-balik sehingga kita seperti terjebak dalam sebuah lingkaran (loop).
Sebagai contoh, misalnya URL 1 mengarah ke URL 2, namun URL 2 malah mengarahkan kita kembali ke URL 1. Dengan begitu kita hanya akan berputar-putar saja dan munculah error karena kita terlalu banyak dialihkan.
Jika kita memakai Google Chrome, maka kita akan mendapatkan notifikasi ‘ERR_TOO_MANY_REDIRECTS” saat mengakses situs yang error tersebut. Sementara pada Mozilla, kita akan mendapatkan pesan “The page isn’t redirecting properly.”

Cara Mengatasi Error ERR_TOO_MANY_REDIRECTS di WordPress
Ada banyak penyebab munculnya error semacam ini, karena itulah ada banyak juga cara untuk mengatasinya. Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah membersihkan cookies website. Jika belum berhasil, kamu bisa mencoba beberapa cara lainnya.
1. Bersihkan Cookies Website
Jika kamu memakai Mozilla Firefox saat mengakses situs yang mengalami error redirect loops, maka kamu bisa melihat pesan “This problem can sometimes be caused by disabling or refusing to accept cookies”.
Karena itulah, jika kamu melihat error ERR_TOO_MANY_REDIRECTS, maka hal pertama yang bisa kita lakukan adalah membersihkan cookies website yang mungkin saja rusak dan menyimpan data yang salah yang menyebabkan error.
2. Bersihkan Cache WordPress
Jika kamu menggunakan cache/plugin cache, ada baiknya kamu juga membersihkan cache tersebut terlebih dahulu agar error yang tersimpan di cache bisa hilang.
3. Periksa Pengaturan URL WordPress
Jika kamu pernah mengubah alamat website WordPress, ada baiknya kamu memeriksanya sekali lagi agar tidak ada kesalahan dalam inputnya. Karena nama URL yang berbeda bisa menimbulkan konflik yang menyebabkan error ERR_TOO_MANY_REDIRECTS di WordPress.
Untuk melakukannya, masuk ke dasbor WordPress lalu pilih menu SETTINGS ► GENERAL.
Jika sudah, pastikan nama domain yang kamu masukan pada WordPress Address (URL) dan Site Address (URL) sudah tepat (dan sama). Perhatikan apakah URL memakai https://
dan www
atau tidak. Jika sudah, cek kembali error tersebut menggunakan browser dalam mode Incognito/Private.
4. Periksa Plugin
Plugin yang sudah lama tidak diupdate dan plugin yang tidak kompatibel juga bisa menjadi penyebab error ERR_TOO_MANY_REDIRECTS di WordPress. Jadi jika ketiga cara diatas belum membuahkan hasil, kamu bisa memeriksa plugin yang kamu gunakan.
Untuk melakukannya, kamu bisa coba untuk menonaktifkan semua plugin yang ada. Agar lebih mudah, kamu bisa masuk ke cPanel, buka File Manager, lalu ubah folder /wp-content/plugins
menjadi nama lain seperti /wp-contents/old-plugins
. Jika ternyata cara ini berhasil, kamu bisa menonaktifkan plugin satu persatu dengan cara di atas untuk mengetahui plugin mana yang menyebabkan error redirect loop pada situs kamu.
5. Menonaktifkan File .htaccess
Langkah terakhir yang bisa dilakukan untuk mengatasi error ERR_TOO_MANY_REDIRECTS di WordPress adalah dengan memeriksa file htaccess terlebih dahulu.
Untuk melakukannya, buka cPanel, masuk ke menu File Manager, lalu cari folder instalasi WordPress (biasanya public_html
). Setelah itu kamu bisa mengubah nama file htaccess terlebih dahulu. Jika sudah, cek apakah error masih muncul atau tidak. Jika iya, maka error kali ini disebabkan oleh file .htaccess.
Selesai sudah tutorial kali ini, sya harap bisa membantu kamu dalam mengatasi error ERR_TOO_MANY_REDIRECTS di WordPress. Jika ada saran atau pertanyaan, jangan segan untuk meninggalkan komentar kamu di bawah ini yah!